Hadiah Yang Cocok Untuk Couple

admin

Tak jarang timbul kebingungan saat hendak mau memilih kado pernikahan bagi pasangan couple yang menikah. Berikut ini adalah beberapa pilihan hadiah yang cocok untuk couple.

Gelas Couple

Gelas couple - hadiah yang cocok untuk couple
Klik gambar untuk koleksi produk lainnya.

Siapa yang tak butuh gelas, ya kan. Jadi sepasang gelas atau cangkir cantik yang terdapat nama dan gambar masing-masing mempelai pasti akan disukai oleh kedua pasangan couple yang menikah, bisa juga ditambahkan dengan dibubuhi tulisan tentang tanggal pernikahan mereka. Dengan demikian kado tersebut akan disukai oleh kedua mempelai, mereka bahkan bisa jadi tidak akan menggunakannya dalam keseharian dan memutuskan untuk menyimpannya sebagai kenang-kenangan atau dipajang sebagai hiasan di ruang makan atau bahkan di ruang tamu.

Topi Couple

 hadiah yang cocok untuk couple - topi

Alternatif lain kado nikah itu bisa berupa sepasang topi. Bisa dalam variasi warna topi biru dan pink, yang biru untuk topi mempelai lelaki dan yang pink untuk mempelai wanitanya, atau bisa dua-duanya dalam yang warna netral, yakni seperti warna putih, atau hitam atau beige atau coklat dan lain sebagainya. Jangan lupa bubuhkan nama masing-masing pada topi tersebut, berikut dengan fotonya juga kalau perlu. Nama itu bisa dikombinasikan dengan tambahan sebutan, seperti kata, Calon ayah A dan calon ibu B atau bisa juga dengan kata suami A dan istri B, just married, dan lain sebagainya.

Kaos Couple

kaos couple
Klik gambar untuk koleksi produk lainnya.

Begitu juga dengan kaos couple, bisa juga dipilih untuk menjadi kado pernikahan. Apalagi kaos juga sangat mudah divariasikan dengan diberi tambahan tulisan yang beraneka rupa juga bisa dipasangi baik dengan disablon atau disulam gambar foto kedua mempelai, warnanya juga bisa dipilih dan tersedia dalam banyak warna. Kaos juga jenis pakaian yang mudah dipadupadankan, sehingga kemungkinan besar akan terpakai dan tidak akan dibuang. Juga siapa sih yang tidak menyukai kaos yang berdesain cantik menarik dan elegan, apalagi jika dalam warna favorit, dan yang terbuat dari bahan kain kaos yang berkualitas, yakni yang lembut dan cukup tebal, nyaman dipakai serta menyerap keringat. Pasti banyak yang menyukainya. Praktis juga dikenakan sehari-hari. Juga jangan lupa untuk menyesuaikan kaosnya dengan calon pemakainya, jika mempelai bertubuh gemuk maka bisa dipilih kaos berukuran XL, serta juga jika mempelai wanitanya berhijab maka bisa dipilih kaos yang satu tingkat lebih besar ukurannya dan yang berlengan panjang dan lain sebagainya.

Phone Case Couple

barang couple selain baju
Klik gambar untuk contoh phone case lainnya.

Jika diketahui jenis smartphone masing-masing mempelai maka adalah ide bagus jika memberikan kado nikahnya berupa case handphone couple ini. Sekarang juga banyak dijual dan bisa dipesan case smartphone dengan desain gambar yang romantis seperti gambar tokoh film kartun UP atau sketsa sepasang suami istri dan lain sebagainya, sebagai alternatif selain dengan menambahkan foto atau sketsa masing-masing mempelai pada case handphonenya. Jangan lupa juga untuk menyesuaikan pilihan warna case handphonenya dengan warna yang menjadi favorit dari masing-masing calon mempelai, atau jika tidak diketahui warna kesukaannya maka bisa dipilih warna-warna yang netral.

Itulah beberapa pilihan hadiah yang cocok untuk couple.

Also Read

Bagikan:

Tags